Bupati Ibnu Persilahkan Poktan Lada Ajukan Bantuan

Oleh: Jon Piter Wartawan Laspela

KOBA, LASPELA– Bupati Bangka Tengah (Bateng), Ibnu Saleh mempersilahkan masyarakat petani Lada yang tergabung pada Kelompok Tani (Poktan) mengajukan bantuan batang bawah Malada untuk tanaman lada yang akan distek, tujuannya untuk mengantisipasi penyakit kuning sejak dini.

Bupati Ibnu mengatakan bahwa batang bawah Malada diyakini memiliki akar yang kuat dan tidak mudah terserang hama ulat malam yang biasanya menyerang akar sehingga membuat tanaman perlahan berubah kuning dan daunnya rontok karena terganggunya asupan nutrisi yang diserap oleh akar tersebut.

“Akar tanaman fungsinya menyerap makanan, dan kemudian mendistribusikannya ke batang, apabila akarnya sakit, maka dipastikan suplai nutrisi yang diperlukan tanaman untuk hidup akan terganggu, bahkan dapat menyebabkan tumbuhan tersebut mati,” kata Ibnu, Selasa (28/1/2020).

Ibnu menambahkan bahwa bawahan batang Malada yang distek dengan batang Lada diatasnya telah melewati masa uji coba oleh Dinas Perkebunan Bateng dengan hasil yang bagus, dan mampu bertahan hidup hingga usia diatas 9 tahun, memiliki jangkar yang kuat, tidak mudah terserang penyakit, dan produksinya sama seperti Lada pada umumnya.

“Bawahan batang Malada sudah kami siapkan, silakan masyarakat melalui poktan mengajukan proposal ke dinas terkait, semakin banyaknya tanaman stek Malada dengan Lada, kami harapkan Petani Jaya, Batengpun semakin Unggul,” kata Ibnu.(*)