Beri Perhatian Serius, Kapolda Babel Perintahkan Kawal Kasus Pelecehan Seksual di Basel

Kapolda Babel Irjen Pol Hendro Pandowo

PANGKALPINANG, LASPELA – Terkait kasus pelecehan seksual yang terjadi di Kabupaten Bangka Selatan mendapat perhatian serius oleh Kapolda Bangka Belitung Irjen Pol Hendro Pandowo.

“Kita akan melakukan tindakan tegas dengan mengawal kasus ini berkoordinasi bersama jaksa serta pengadilan agar tidak ada kejadian serupa,” katanya kepada media ini di Pangkalpinang, Rabu (28/5/2025).

Menindaklanjuti kasus tersebut, Kapolda juga telah memerintahkan jajarannya untuk terus memberikan pendampingan baik secara pengobatan maupun pemulihan psikis terhadap para korban pada kasus itu.

Baca Juga  Jemaah Haji Babel Tunggu Jadwal Kepulangan

“Kita (Polda Babel-red) akan memberikan perlindungan kepada korban dan masyarakat yang berani speak up atau angkat bicara apabila ada kejadian ditempat itu,” ujarnya.

Baca Juga  Modal Pengalaman Kerja, Kini Bisa Dapat Gelar Sarjana di UBB

Maka dari itu, atas kejadian ini menjadi atensi dan perhatian serius Kapolda Babel terlebih melibatkan anak-anak dibawah umur.

“Kejadian kasus pelecehan seksual di Bangka Selatan ini menjadi atensi bagi Saya Kapolda Bangka Belitung untuk melakukan tindakan terutama pencegahan,” ungkapnya

Leave a Reply