Peduli Korban Gempa Cianjur, Mahasiswa STISIPOL Pahlawan 12 Galang Donasi

SUNGAILIAT, LASPELA — Mahasiswa STISIPOL Pahlawan 12 yang dikomandoi oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), dan UKM Olahraga bersama MRI Kabupaten Bangka melakukan penggalangan dana untuk masyarakat Cianjur yang saat ini sedang terdampak musibah gempa bumi.

Plt. Ketua BEM STISIPOL Pahlawan 12, Fadhilah Harvina mengatakan kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang sedang membutuhkan.

“Penggalangan dana hari pertama dilakukan dibeberapa titik, yaitu di Pasar Kite Sungailiat, Pasar Higienis, perempatan lampu lalu lintas black jack,  lampu lalu lintas Telkom, Lampu lalu lintas Kantor Pos, Lampu Lalu lintas Air Ruai. Untuk hari kedua pun titik lokasinya sama, namun ada penambahan lokasi pada sore hari mahasiswa STISIPOL melakukan aksi penggalangan dana di Pantai Matras Sungailiat,” kata Fadhilah, Senin (5/12/2022).

Ia berharap melalui kegiatan tersebut dapat menumbuhkan rasa empati dan kepedulian yang lebih bagi mahasiswa STISIPOL Pahlawan 12.

“Kegiatan sosial ini tidak sampai disini saja. Semoga kegiatan-kegiatan seperti ini akan terus berlanjut ke depannya. Karena secara tidak langsung, kegiatan seperti ini memberikan dampak positif untuk teman-teman yang ikut terlibat didalamnya seperti melatih public speaking,” harapnya.

Sementara itu, Ketua UKM Olahraga Ardin Hulu menilai bahwa antusias masyarakat terhadap aksi sosial ini sangat besar. Hal itu dibuktikan dengan banyaknya hasil sumbangan atau donasi yang dikumpulkan oleh para mahasiswa.

“Kegiatan seperti ini yang harus di tingkatkan lagi kedepannya, karna kalau bukan kita, siapa lagi dan kalau bukan sekarang kapan lagi,” ucap Ardin. (mah)