Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setdako Kota Pangkalpinang Bukber 20 Anak Yatim Piatu

Avatar photo

PANGKALPINANG, LASPELA – Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setdako Kota Pangkalpinang menggelar Buka puasa Bersama (Bukber) bersama seluruh staff dan 20 anak yatim piatu.

Bukber ini dihadiri oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pangkalpinang Miego beserta istri Zumalia. Miego mengatakan kegiatan ini akan meningkatkan kekompakan dan silahturahmi antar sesama.

“Di sini kita juga berbagi, karena berbagi itu keren. Tentu masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) juga sudah melakukan kegiatan yang sama, dan di moment Ramadan saling berbagi dan meningkatkan ibadah kita,” tuturnya, Jumat (29/3/2024).

Baca Juga  PT TIMAH Tbk Dukung Koperasi dalam Kemitraan Penambangan, Perkuat Pelibatan Masyarakat Lokal

Sementara itu, Kepala Bagian (Kabag) Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim) Mashur Samsuri menuturkan kegiatan bersama Prokopim ini ia ingin agar bisa berbagi dengan masyarakat.

Baca Juga  Dana Desa Tahun Ini Dipangkas hingga 67 Persen, Tiap Desa Hanya Terima Kisaran 400 Juta

Ia juga mengungkapkan jika kedepan Prokopim Kota Pangkalpinang akan mengadakan program Prokopim Goes to School.

“Jadi kami akan ke sekolah-sekolah mengajar teman-teman yang ada di Sekolah untuk mengarahkan, menata dan mengurus tamu, mengatur tamu,” ujarnya.

Ia berharap, kedepan Prokopim dapat lebih kompak dan selalu dipermudah urusan di dunia dan akhirat. (dnd)

[Heateor-SC]