banner 728x90

Masyarakat Desa Sidoharjo Gembira, Ada Posko Pelayanan di Program Aik Bakung

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

AIRGEGAS, LASPELA – Pelaksanaan Ajak Bupati Kite Sambang Kampung (AIK BAKUNG) edisi ke-14 di Desa Sidoharjo, Kecamatan Airgegas, Kabupaten Bangka Selatan selama 2 hari, Selasa, (17/10/2023) hingga Rabu (18/10/2023) tidak kalah menarik dengan pelaksanaan edisi sebelumnya.

Tampak kemeriahan dan antusias dari seluruh elemen masyarakat pun terlihat dan sangat terasa, mulai dari penyambutan hari pertama hingga pelayanan yang dihadirkan Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan digunakan dan dimanfaatkan secara maksimal oleh masyarakat.

banner 325x300

Bupati Bangka Selatan, Riza Herdavid mengajak wakil bupati, Debby Vita Dewi bersama seluruh kepala perangkat daerah ke Desa Sidoharjo ini untuk melayani masyarakat bukan untuk dilayani.

 

“Kami datang menginap dan mengantor di Desa Sidoharjo ini dengan tujuan untuk melayani masyarakat bukan untuk dilayani, jadi tolong manfaatkan dengan baik Program AIK BAKUNG ini, manfaatkan unit pelayanan Pemerintah Daerah yang saya bawa ke sini seperti pelayanan administrasi kependudukan, bantuan UMKM, berobat gratis, bantuan sosial dan lain sebagainya,” kata Riza, Rabu (18/10/23).

Riza pun mengucapkan terimakasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada masyarakat dan juga pemerintah desa yang telah menyambutnya beserta rombongan dengan luar biasa.

“Saya ingin menyampaikan ribuan terimakasih kepada seluruh elemen masyarakat Desa Sidoharjo yang telah menyambut kami dengan baik dan sangat luar biasa, saya merasa bangga dengan antusias masyarakat yang sangat luar biasa ini,” ungkapnya.

Riza berharap program Aik Bakung dengan membawa seluruh Unit Pelayanan Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan melalui Program AIK BAKUNG di Desa SIdoharjo dapat memberikan manfaat dan berkah untuk seluruh masyarakat.

Sementara, Kepala Desa Sidoharjo Aminanto mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Daerah telah melaksanakan AIK BAKUNG di Desa Sidoharjo.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada Pak Bupati dan jajaran Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan yang telah melaksanakan program AIK BAKUNG di desa Kami, mudah-mudahan dengan adanya Program AIK BAKUNG ini Desa Sidoharjo bisa lebih maju lagi kedepannya,” ujarnya.

Disela-sela rangkaian kegiatan AIK BAKUNG di Desa Sidoharjo ini Bupati Riza Herdavid menyempatkan diri natak dari rumah ke rumah mengunjungi dan memberikan bantuan kepada beberapa warga yang membutuhkan. (pra)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version