YOGYAKARTA, LASPELA – Turnamen bola voli paling bergengsi di Tanah Air, PLN Mobile Proliga 2025, resmi berakhir di GOR Amongrogo, Yogyakarta, Minggu (11/5). Tak hanya menyajikan persaingan yang sengit antar tim, ajang tahun ini juga menjadi panggung bersinarnya talenta-talenta muda lokal yang mencuri perhatian.
PLN Mobile Proliga 2025 menghadirkan kompetisi yang ketat sepanjang musim, baik di sektor putra maupun putri. Di babak _grand final_, tim putri Jakarta Pertamina Enduro tampil luar biasa dan sukses meraih gelar juara usai menumbangkan lawan-lawannya dengan permainan solid dan agresif. Sementara di sektor putra, Jakarta Bhayangkara Presisi berhasil keluar sebagai kampiun dan mencatat sejarah juara berturut di panggung Proliga.
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Dito Ariotedjo menegaskan pentingnya PLN Mobile Proliga dalam melahirkan atlet muda berbakat dan menjadi wadah bagi atlet untuk menuju panggung tim nasional. Atlet-atlet berpotensi itu, lanjut Dito, nantinya diharapkan bisa mengisi skuat Merah Putih dalam kejuaraan internasional.
Leave a Reply