banner 728x90

Bangkitkan UMKM Pasca Pandemi, BPJ dan BRIN Upayakan UMKM Melek Digital

*BPJ: Agar Tak Ketinggalan Zaman

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

PANGKALPINANG, LASPELA – Komisi VII Dewan Perwakilan Rakyat (DPR)Republik Indonesia (RI) bersama Badan Riset dan Inovasi Nasional (Brin) RI menggelar Pelatihan Digital Marketing kepada 214 UMKM di Kota Pangkalpinang, yang berlangsung di Ballroom Urbanview Hotel, Selasa (1/8/2023).

Salah satu Anggota Komisi VII Bambang Patijaya mengatakan hal ini dilakukan untuk membangkitkan UMKM pada masa pasca pandemi terlebih berkembangnya dunia digital saat ini.

banner 325x300

“Kita ingin pulih lebih cepat, bangkit lebih kuat di pasca pandemi dan tentu target kita untuk meningkatkan kapasitas para pelaku UMKM, dan dalam pelatihan ini kita memberikan hal-hal teknis, pemahaman-pemahamannya dan kemudian keilmuan digital marketingnya, sehingga UMKM mampu berdaya saing dan memiliki keunggulan,” ujar pria yang kerap disapa BPJ itu.

Bambang Patijaya menyapa peserta pelatihan. Ia juga berdiskusi banyak hal terkait digitalisasi dengan peserta. (Foto: Dinda)

Meskipun hanya 214 orang, i optimis  gaungnya yang akan menyebar di masyarakat serta multiplier effect yang tentu akan bermanfaat bagi pelaku UMKM.

“Harus dilakukan pelatihan, kalau tidak maka akan lambat perkembanganya dengan ini akam memberikan pengetahuan kepada pelau UMKM agar dapat menyesuaikan dunia digital sekarang, agar tak ketinggalan zaman,” ujarnya.

Tokoh politik nasional itu memang sedang rfokus untuk membangun Pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM)  bersama BRIN yang memberikan pembinaan, pelatihan dan pengetahuan kepada masyarakat.

“Tahun lalu kami sudah lakukan pelatihan kepada guru, dosen serta mahasiswa, sekarang kami fokus untuk melakukan pelatihan kepada para pelaku UMKM,” pungkasnya. (dnd)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version