banner 728x90

Dinkes Pangkalpinang Bagikan Daging Kurban ke PHL dan Rakyat Miskin

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

PANGKALPINANG, LASPELA – Dinas Kesehatan Kota Pangkalpinang memotong satu ekor sapi pada momentum Iduladha 1443 H, Senin (11/7/2022). Daging kurban tersebut dibagikan ke Pekerja Harian Lepas (PHL) di Dinkes Kota Pangkalpinang dan rakyat miskin di sekitar Dinkes.

“Jadi merayakan Iduladha kita memotong satu ekor sapi, hasil dari songkongan 7 staf karyawan kami. Ini adalah pemotongan hewan kurban tahun yang kedua. insyaallah untuk sasarannya akan diberikan kepada PHL maupun fakir miskin di sekitar Kantor Dinas Kesehatan,” ujar Kepala Dinkes Kota Pangkalpinang, dr. Masagus Hakim di sela-sela pemotongan hewan kurban.

banner 325x300

Dia menambahkan, untuk ke depan kegiatan pemotongan hewan kurban ini akan dilakukan secara rutin, karena tentu akan ada keberkahan di setiap harta yang diberikan kepada sesama.

“Mudah-mudahan apa yang dilakukan oleh Dinas Kesehatan Kota Pangkalpinang kali ini bisa bermanfaat untuk orang banyak dan berharap bisa mendapatkan berkah dari Allah SWT,” ujarnya. (dnd)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version