Harga Daging Sapi Capai 135 Ribu Per Kilo, Pedagang: Sepi Pembeli

SUNGAILIAT, LASPELA — Harga daging sapi di Pasar Kite Sungailiat, Kabupaten Bangka melambung tinggi, yakni mencapai 135 ribu per kilo.

Hamdan, salah satu penjual mengaku harga tersebut sudah diterapkan sejak seminggu yang lalu.

“Kalau biasanya diangka 125 sampai 130 per kilo. Sudah semingguan naik menjadi 135 ribu per kilo. Ini juga stok lama,” kata Hamdan, saat ditemui di kiosnya, Selasa (1/3/2022).

Ia mengaku naiknya harga daging sapi ini disebabkan adanya kelangkaan stok barang yang diambilnya dari luar daerah.

“Kami ngambil barangnya dari Lampung. Sekarang sudah susah nyari barangnya, biasanya kami ada yang nyari di sana (Lampung) terus langsung dikirim,” ujarnya.

“Kalau sekarang kita harus pergi ke Lampung nyari sapinya sendiri. Biaya pasti akan bertambah juga,” keluhnya.

Akibat kenaikan harga tersebut, Pria yang sudah enam tahun berjualan daging sapi ini mengaku adanya penurunan daya beli masyarakat.

“Biasanya dalam sehari itu satu ekor sapi paling sisa satu paha, kalau sekarang setengah sapi aja masih sisa satu paha juga. Jadi sekarang pembeli makin sepi,” tuturnya.

Hamdan memprediksi harga daging sapi akan kembali naik, terlebih saat menjelang Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri.

Para pedagang kata dia meminta kepada pemerintah daerah untuk kembali melakukan penyesuaian harga daging sapi tersebut.

“Minta harga diturunin, bukan hanya daging sapi saja tapi bahan-bahan yang lainnya juga diturunin,” harapnya. (mah)