Oleh : Herdian Farid Effendi
KOBA, LASPELA – Dalam rangka memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW Pemkab Bangka Tengah (Bateng) mengadakan kegiatan Tabligh Akbar dengan penceramah Ustadz Wijayanto dari Jakarta.
Ustadz Wijayanto akan memberikan tausiah dengan tema “Membina Mental Spiritual Masyarakat Bangka Tengah Dalam Menciptakan Pemilu Yang Bermartabat” di Gedung Serba Guna Kabupaten Bangka Tengah (Bateng) pada Senin, (08/04/2019) Pukul 13.00 Wib sampai dengan selesai.
Menurut Kabag Humas dan Protokol Pemkab Bateng, Yardiansyah mengatakan peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW digelar di Gedung Serba Guna karena daya tampung yang lumayan besar.
“Pemkab Bateng sangat mendukung sekali kegiatan keagamaan dan mengajak seluruh masyarakat untuk hadir dalam rangka memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1440 Hijrah,”ungkapnya
Selain itu Yardi menyampaikan undangan sudah di sebar sampai ke Kades dan Lurah se Bangka Tengah dan berharap acara ini dapat berjalan dengan baik.(hfe)