Oleh : Nopranda Putra
TOBOALI, LASPELA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangka Selatan (Basel) dapat kepercayaan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bangka Belitung (Babel) untuk menerima kapal KM Bawana Nusantara 2 yang dihibahkan Kemenhub RI.
KM Bawana 2 akan melabuhkan jangkarnya di pelabuhan Sadai guna mengarungi perairan laut antar Kabupaten se Provinsi Babel, yang selama ini pelabuhan Sadai telah melayani penyebrangan ke Pulau Belitung menggunakan kapal ro – ro milik ASDP,
“Keberadaan pelabuhan Sadai di Kabupaten Bangka Selatan sangat potensial dengan adanya sebagai gerbang masuknya barang dan jasa yang menjadi sektor andalan dalam meningkatkan ekonomi masyarakat,” ujarnya.
Tentunya, lanjut Justiar ini akan akan menjadi kepedulian Pemkab Basel untuk menghubungkan jalur distribusi barang agar dapat menekan laju inflasi daerah.
Ia juga berharap, beroperasinya KM Banawa Nusantara 2 dapat memperluas jaringan menuju Kabupaten lainnya dengan menggunakan pelayaran perintis dan membangun akses ke pulau-pulau kecil wilayah Kabupaten Basel.
“KM Banawa Nusantara 2 akan membangun pelayaraan perintis dengan tidak meninggalkan akses ke pulau – pulau kecil yang masuk dalam wilayah Kabupaten Bangka Selatan, sehingga potensi wisata serta percepatan pertumbuhan ekonomi dapat terwujud pula,” harapny.