Hadiri Pelantikan 8 Kader Golkar yang Duduk di DPRD Babel 2024-2029, Bambang Patijaya Minta Maksimalkan Peran Memajukan Bangka Belitung

Ketua DPD Partai Golkar Babel sekaligus anggota DPR RI Bambang Patijaya berfoto bersama 8 orang legislator Partai Golkar Babel yang resmi dilantik sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung periode 2024-2029, Selasa (24/9/2024).

PANGKALPINANG, LASPELA – Sebanyak 8 orang legislator Partai Golkar Babel resmi dilantik sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung periode 2024-2029, Selasa (24/9/2024).

Ketua DPD Partai Golkar Babel sekaligus anggota DPR RI Bambang Patijaya disela kesibukannya menyempatkan hadir di acara pelantikan anggota DPRD Babel tersebut.

Ia menitip pesan kepada seluruh legislator yang baru dilantik untuk dapat memaksimalkan perannya sebagai mitra pemerintah daerah dalam memajukan Bangka Belitung.

“Tentunya pertama-tama saya ucapkan selamat. Mudah-mudahan dengan 45 Anggota DPRD yang baru ini, Bangka Belitung dapat lebih maju lagi, banyak terobosan-terobosan di dalam hal-hal terkait fungsi pengawasan, fungsi budgeting, dan fungsi legislasi,” ujar Bambang Patijaya, kepada awak media, Selasa, 24 September 2024.

Tokoh yang akrab disapa BPJ tersebut menaruh semangat dan harapan khusus kepada internal partainya yang berhasil duduk di DPRD Babel yaitu Sesilia Rizki, Eddy Iskandar, Heryawandi, Leviyan, Maisinun, Rina Tarol, Imelda, dan Sardi.

“Dengan komposisi keanggotaan baru ini, saya meyakini Fraksi Partai Golkar akan dapat berkontribusi maksimal untuk Bangka Belitung,” tuturnya.

Sementara itu, usai pelantikan yang dilanjutkan dengan rapat paripurna perdana, DPRD Babel menetapkan 2 pimpinan sementara, yakni Didit Srigusjaya dari PDIP dan Eddy Iskandar dari Partai Golkar. (*)