Eka-Radmida, Sopian-Bong Ming Ming, Saparudin-Desy Irwansyah atau Calon dari Gerindra Siap Daftar ke KPU

Avatar photo
Headline Edisi Cetak Media Laspela

PANGKALPINANG, LASPELA—Peta bakal calon dan bakal pasangan calon di Pilkada Ulang Kota Pangkalpinang 2025 menjelang masa pendaftaran semakin mengerucut.  Menurut Informasi yang dihimpun media Laspela di lapangan, nama Saparudin yang dijagokan  PDIP untuk menjadi bakal calon wali kota yang diusung PDIP dengan bakal calon wakil wali kota dari Gerindra.

Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPD PDIP Babel, Imam Wahyudi ketika dikonfirmasi terkait informasi yang beredar di lapangan, tidak memberikan jawaban pasti.

 “Nama bakal calon wali kota dari PDIP memang sudah mengerucut.  Terkait nama Saparudin yang diusulkan, kita tunggu keputusan resmi dari PDIP,” jelas Imam Mahyudi singkat, Jumat (20/6/2025).

Imam Wahyudi menambahkan peluang koalisi PDIP dan Gerindra di Pilkada ulang Kota Pangkalpinang sangat mungkin terjadi.

Baca Juga  Amanah Masyarakat, Molen dan Zeki Bangkit Bersama Gerindra di Pilkada Pangkalpinang

 “Kemungkinan besar koalisi dengan Gerindra. Akan tetapi kita lihat dinamika politik di masa-masa akhir jelang pendaftaran bakal pasangan calon,” ungkap Imam Wahyudi.

Selain pasangan Saparudin dan bakal calon wakil wali kota dari Gerindra yang sudah melangkah pasti yakni pasangan calon independen, Eka Mulya dan Radmida.

Terakhir, pasangan Sopian-Bong Ming  Ming sebagai pasangan poros tengah.

Bakal Calon Wali Kota, Sopian ketika dihubungi membenarkan dirinya siap berpasangan dengan Bong Ming Ming.

“Iya sudah siap berpasangan dengan Bong Ming Ming,” ungkap Sopian, Senin (23/6/2025).

Ketika dikonfirmasi terkait partai pengusung, Sopian belum memberikan jawaban pasti. Akan tetapi beberapa partai yang sudah didekati adalah Demokrat, PKS, PPP dan PAN.

Baca Juga  Amanah Masyarakat, Molen dan Zeki Bangkit Bersama Gerindra di Pilkada Pangkalpinang

“Ada beberapa partai yang sudah kita dekati dan sedang menunggu rekomendasi. Kita tunggu perkembangan dinamika politik,” ungkap Sopian.

Terpisah, Bakal Calon Wakil Wali Kota, Bong Ming ming ketika dikonfirmasi juga membenarkan bahwa dirinya akan berpasangan dengan Sopian, mantan wakil wali kota Pangkalpinang.

“Kita siap berpasangan dengan pak Sopian. Sudah agak pasti,” ungkap Bong Ming Ming.

Bong Ming Ming belum memberikan kepastian soal partai politik pengusung.

“Yang jelas partai-partai sudah kami dekati dan sudah memenuhi syarat. Sekarang tinggal tunggu rekomendasi,” ungkap Bong Ming Ming. (rel)

Leave a Reply