Cabor Menembak Babel Raih Dua Medali Perunggu di PON 2024, Ricky Sebut Masih Ada Peluang Emas

Peraih medali perunggu, Aulia Rahma Salsabilah, usai bertanding di PON XXI Aceh-Sumut, Sabtu (14/9/2024).

MEDAN, LASPELA — Atlet cabang olahraga (Cabor) menembak asal Bangka Belitung berhasil mengoleksi dua medali perunggu dalam PON XXI Aceh-Sumut.

Medali tersebut diraih oleh Aulia Rahma Salsabilah yang turun di nomor 10 meter air rifle perorangan putri.

Kemudian, Aulia bersama dengan Triya Marlina dan Salwa Andini juga sukses membawa pulang medali perunggu, di nomor 10 meter air rifle beregu putri.

“Atas capaian dua medali perunggu, sangat-sangat hasil yang baik. Kita apresiasi kepada atlet, pelatih dan pengurus yang mempu memberikan prestasi yang baik ini,” kata Ketua KONI Babel, Ricky Kurniawan, Sabtu (14/9/2024).

Selain itu, Ricky juga mengatakan, cabor menembak juga masih memiliki peluang medapatkan medali emas, melalui dua atlet andalan Provinsi Bangka Belitung.

“Benar kita masih punya Sugeng peraih medali emas di PON Papua, lalu ada Lantik yang juga kita harapkan bisa meraih medali di ajang PON kali ini,” ucapnya. (*/mah)