Meriahkan HUT ke-79 RI dan HUT Kota Koba, Kantor Camat Koba Sukses Selenggarakan Jalan Sehat di Desa Kurau

Antusias Masyarakat mengikuti jalan sehat dalam rangka memperingati HUT ke-79 RI dan HUT Kota Koba ke 170, yang berlangsung di Desa Kurau Kabupaten Bangka Tengah, Sabtu (7/9/2024).

BANGKA TENGAH, LASPELA – Dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Koba ke-170 dan HUT ke-79 Republik Indonesia, Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah melalui Kantor Kecamatan Koba Bangka Tengah sukses menyelenggarakan kegiatan jalan sehat, pada Sabtu (7/9/2024).

Jalan sehat tersebut diikuti kurang lebih 5000 peserta, berlangsung dengan meriah dan penuh antusiasme masyarakat, dimulai dari lapangan futsal Desa Kurau Timur yang menjadi titik kumpul seluruh peserta, dan finish di Mangrove Desa Kurau Barat. Warga sudah mulai berdatangan dengan semangat yang tinggi, mengenakan pakaian olahraga dan atribut merah putih.

Sebelum jalan sehat dimulai Kades Kurau Barat Sandy mengatakan, kehadiran warga yang sangat antusias menunjukkan betapa besar rasa nasionalisme dan kebersamaan di kalangan masyarakat Desa Kurau dan sekitarnya.

“Peserta ini bukan hanya diikuti warga Desa Kurau saja, tapi masyarakat dari luar desa juga ikut antusias memeriahkan jalan sehat ini,” kata Sandy kepada media ini.

Sebelumnya Sandy mengucapkan terima kasih kepada Kantor Camat Koba Kabupaten Bangka Tengah telah memilih Desa Kurau untuk menyelenggarakan kegiatan jalan sehat ini.

“Jalan sehat ini merupakan agenda perdana yang diselenggarakan oleh Kantor Kecamatan Koba. Dan alhamdulillah disambut dengan semangat dan antusiasme masyarakat, kita berharap kegiatan ini menjadi agenda rutin setiap tahunnya,” ujarnya.

Sementara itu, Jasila Kades Kurau Timur menyampaikan tujuan kegiatan ini bukan hanya untuk memberi kesempatan kepada peserta untuk berolahraga, tetapi juga untuk mempererat silaturahmi antarwarga desa yang mungkin jarang bertemu dalam kesehariannya.

“Kita berharap ini menjadi agenda rutin setiap tahun dengan tujuan untuk mempererat silaturahmi di antara kita,” ucapnya.

Sementara, Kepala Camat Koba Kabupaten Bangka Tengah, Ema Febriyarti mengucapkan terima kasih kepada pihak terkait serta masyarakat yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini

“Terima kasih kepada Pemdes Kurau Barat, Kurau Timur, Perkim Bangka Tengah, para sponsor PLN, Bank SumselBabel Cabang Koba dll, serta masyarakat yang telah ikut berpartisipasi mensukseskan kegiatan jalan sehat ini,” sebutnya.

Ema menyebutkan, kegiatan jalan sehat ini memang sudah sering kita laksanakan, tapi untuk ke desa ini baru perdana. Dengan bekerja pihak pemdes Kurau Barat dan Kurau Timur, dan Perkim Bangka Tengah, PLN dan lainnya.

“Jalan sehat ini akan kita jadikan agenda tahunan dengan roadshow ke tingkat desa dan kelurahan dengan bergantian, dan tahun ini kita selenggarakan di Desa Kurau,” jelasnya.

Lanjutnya, jalan sehat ini berlangsung penuh semangat dan kekeluargaan. Meskipun cuaca sedikit panas, hal tersebut tidak menyurutkan langkah para peserta untuk terus melangkah hingga garis finish di Mangrove Desa Kurau Barat.

“Selain jalan sehat kita juga menyediakan untuk cek kesehatan gratis, 50 paket sembako untuk guru ngaji, serta kita juga melibatkan 30 UMKM. Selain itu kita juga memberikan Doorprize kepada peserta diantaranya Sepeda Listrik, Kulkas, mixer, kipas angin, mesin cuci, setrika, sepeda, televisi dll,” sebutnya. (chu)