banner 728x90

Empat Duta GBN Kota Pangkalpinang Terpilih Wakili Provinsi Bangka Belitung di Perayaan HUT RI  di IKN

Peserta GBN Tahun 2024 yang berhasil melenggang ke IKN
banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine

PANGKALPINANG, LASPELA – Sebanyak empat pemenang “Pengkal Nyarik Duta GBN” yang digelar oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kota Pangkalpinang telah berhasil meraih juara pada ajang pencarian bakat Gita Bahana Nusantara (GBN) tingkat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel).

Keempat nama tersebut ialah Sashya Maytria Amouzegar Asal Sekolah SMA Negeri 1 Pangkalpinang dengan meraih juara 1 ketegori Suara Sopran, lalu Mari Etta Katarina, dari Universitas Bina Nusantara meraih juara 1 kategori Suara Alto.

banner 325x300

Selain itu ada Zakary Nareswara Tulus Sinudewangga Hatmadipura berasal dari sekolah SMA Santo Yosef Pangkalpinang berhasil mendapat juara 1 kategori Suara Bass dan Isa Pratama Putra Amanu dari sekolah SMA Santo Yosef Pangkalpinang dengan meraih juara 2 ketegori Suara Tenor.

Kepala Bidang Kebudayaan (Dindikbud) pada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kota Pangkalpinang, Ratna Purnamasari atau akrab disapa Bunda Tudung Saji (BTS) mengatakan Pencarian bakat pada Gita Bahana Nusantara (GBN) ini merupakan kegiatan rutin setiap tahun, yang digelar untuk mencari dan memilih talenta-talenta terbaik dari bidang bakat menyanyi.

“Ada empat kategori yang dilombakan, ialah suara alto, bass, tenor dan sopran. Jadi masing-masing peserta dari beberapa Kabupaten Kota yang hadir melalui proses seleksi,” ujarnya, Jumat (14/6/2024).

Pemenang dari lomba GBN ini kali ini akan dipilih tiga nilai tertinggi untuk dapat melenggang ke perayaan HUT Republik Indonesia (RI) tahun ini yang akan perdana diselenggarakan di Ibu Kota Nusantara (IKN).

“Ada perubahan peraturan dalam pemenang, tidak lagi mewakili dari masing-masing kategori, namun berdasarkan 3 nilai tertinggi saja yang akan mewakili ke IKN,” ujarnya.

Pihaknya juga telah melakukan pembinaaan kepada anak-anak berbakat ini selama 10 hari, baik secara daring maupun tatap muka dan tenaga ahli Instruktur tahun ini masih sama dengan tahun kemarin yaitu Dody Pratama.

Selama 10 hari itu, ia mengatakan selain memantau secara intens ia juga ikut memberikan bimbingan, saran dan masukan, pada saat latihan baik itu teknik bernyanyi maupun pada saat berlatih teknik solfeggio atau solmisasi.

“Seperti diketahui, solfeggio adalah latihan kemampuan pendengaran pada musik, baik ketepatan ritmik maupun ketepatan nadanya,” ujarnya.

Pada minggu kedua Ratna menilai sudah nampak perkembangan mereka, baik kemajuan dalam menguasai teknik vocal dan pemahaman solfeggio juga sangat cepat, walau dirinya masih melihat ada yang kurang.

Tiga nilai tertinggi yang terpilih menjadi pemenang melaju ke tingkat nasional dan tampil perdana di IKN tahun ini diraih oleh Duta GBN dari Kota Pangkalpinang ialah Zakary Nareswara Tulus Sinudewangga Hatmadipura, Mari Etta Katarina dan Sashya Maytria Amouzegar.

“Selamat untuk ketiga Duta GBN Kota Pangkalpinang yang lolos menuju Istana Negara yang baru di IKN, embanlah tugas sebaik mungkin dan banggakan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung pada umumnya dan Kota Pangkalpinang pada khususnya,” katanya. (dnd)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version