BANGKA TENGAH, LASPELA – Bupati Bangka Tengah (Bateng), Algafry Rahman mengimbau perangkat daerah (PD) untuk bekerja seoptimal mungkin dalam melayani masyarakat dan tidak meninggalkan kantor saat jam kerja. Hal itu disampaikan Algafry saat memimpin Upacara Bulanan Pemkab Bangka Tengah. Ia mengucap syukur dapat melaksanakan apel bulanan bersama para Kepala PD dan pegawai di lingkup Pemkab Bangka Tengah.
“Setelah libur lebaran kita sudah aktif bekerja seperti biasa melayani masyarakat dan jam kerja kembali seperti semula,” kata Algafry, Rabu (17/4/2024).
“Saya harap tidak ada kantor yang kosong, tentu saya tidak melarang adanya acara halalbihalal, tapi jangan sampai tidak ada orang di kantor,” katanya.
Algafry mengatakan, profesi ASN harus dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab, baik untuk diri sendiri dan masyarakat. Ia berpesan agar jangan sampai masyarakat merasakan kesulitan dan harus membantu masyarakat sebaik mungkin.
“Jangan sampai masyarakat kesulitan, ini pelajaran untuk kita semua, jalankan tugas masing-masing dengan penuh tanggungjawab, bantu masyarakat sebaik mungkin,” kata Algafry. (jon)