PANGKALPINANG, LASPELA – Harga ayam broiler di pasar tembus Rp40.000 per kilogram. Harga ini terpantau naik setelah perayaan Imlek beberapa waktu lalu.
Mahmud salah satu pedagang di Pasar Ratu memprediksi kenaikan harga ayam ini dikarenakan stok menipis dari distributor, bahkan sekarang harga jual Rp35 ribu per kilogram untuk ayam kotor dan Rp40 ribu per kilogram untuk ayan bersih.
“Malah sekarang ini harga wajar, mungkin karena sudah terbiasa mahal, yah jadi harga segini saya anggap wajar, terlebih setelah Imlek dan Isra’ Miraj kemarin, permintaan pasar banyak,” katanya, Sabtu (17/2/2024).
Biasanya, Mahmud menjual habis dagangannya, karena harga mahal, orang kebanyakan beli sedikit, tak jarang akhirnya dia harus bawa pulang sisa jualannya.
“Kami juga tidak suka kalau harga tinggi, karena susah lakunya, untung cuma Rp3 ribu per kilo,” tuturnya.
Sementara Penjabat (Pj) Wali Kota Lusje Anneke Tabalujan berharap mudah-mudahan kondisi ini cepat kembali normal, pihaknya bersama TPID dan akan terus melakukan pemantauan stok kebutuhan pokok hingga harga-harga.
“Untuk masyarakat bijaklah dalam berbelanja, jangan berlebihan. Belilah sesuai kebutuhan,” imbaunya. (dnd)