Sebanyak 128 Tim Meriahkan Turnamen Gaple Diskominfo PGK, Molen: Semoga Kebersamaan Tetap Berlanjut

PANGKALPINANG, LASPELA – Turnamen Gaple yang digelar oleh Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Pangkalpinang (PGK) berlangsung meriah dengan diikuti oleh 128 tim. Kegiatan yang digelar ini merupakan perayaan memperingati HUT ke-266 Kota Pangkalpinang, Sabtu (4/11/2023).

Turnamen ini dibuka oleh Wali Kota Pangkalpinang, Maulan Aklil (Molen), didampingi oleh Kepala Diskominfo Pangkalpinang, Febri Yanto.

“Kita disini untuk happy-happy, mohon maaf jika total hadiahnya baru Rp25 juta, mudah-mudahan nantinya kegiatan ini akan lebih besar lagi hadiahnya,” ujarnya.

Ia pun pamit karena masa jabatannya akan segera habis 15 November 2023 mendatang, tentu masih banyak kekurangan dalam kepemimpinannya.

“Kami izin pamit, mohon doanya semua semoga kebersamaan kita tetap berlanjut dan bisa main gaple bersama-sama lagi,” ujarnya.

Sementara itu, Febri mengatakan kegiatan ini tidak mungkin semeriah ini tanpa support dari Dinas PUPR dan tim Diskominfo Kota. “Semua ini berkat kinerja kita semua, sehingga acaranya semeriah ini,” tuturnya.

Turnamen Gaple ini diikuti sebanyak 128 tim dengan jumlah peserta 256 orang dan dibagi 3 ronde. “Mudah-mudahan bisa dikejar selama 2 hari, karena masih banyak rangkaian kegiatan lain yang harus dilaksanakan,” pungkasnya. (dnd)