PANGKALPINANG, LASPELA – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pangkalpinang, Miego menghadiri gerakan vaksinasi bersama mitra yang diinisiasi oleh Dinas Kesehatan Kota Pangkalpinang dengan mengusung tema Melalui Vaksi HPV Kita Cegah Kanker Serviks, Jumat (22/9/2023).
“Anak yang sehat harus bebas dari penyakit, mempunyai status gizi yang baik, hidup dalam lingkungan yang sehat dan mendapatkan pendidikan yang tepat,” ujarnya.
Kanker serviks saat ini sudah menjadi beban, karena 95 persen kanker serviks disebabkan infeksi HPV yang merupakan kematian tertinggi karena kasus ini.
“Vaksinasi HPV virus ini taruhannya terlalu besar kalau kita abaikan, dan dampaknya pun panjang, sehingga kita tidak bisa mengukur dalam jangan waktu yang sebentar dalam penanganannya,” sebutnya.
Pencegahan sendiri dapat dilihat dari banyak aspek, seperti kesehatan, aspek keluarga, maupun aspek perilaku. “Artinya pencegahan penyakit kanker harus dilakujan secara terpadu serta butuh komitmen kuat dari semua stakeholder,” tegas Miego.
Vaksinasi ini diberikan kepada anak kelas 5 dan 6 SD, dengan harapan vaksin ini dapat mencegah anak-anak dari penyakit Kanker Serviks.
“Sasaran yang diimunisasi sekolah-sekolah di Pangkalpinang saat ini baru mencapai 61,4 persen dari target 2.104 anak, untuk itu kami mohon dukungan bapak ibu kepala sekolah yang hadir untuk menindaklanjuti hal tersebut,” ulasnya.
Dengan gerakan ini dapat mempercepat cakupan 90 persen sasaran bulan imunisasi anak sekolah, oleh karenanya pemerintah harus dukung secara tuntas, berkualitas, cerdas, terintegrasi dan ikhlas. (dnd)