Kades Bikang Harap Kehadiran Lapas Buka Peluang Bisnis bagi Masyarakat


Oleh: Nopranda Putra


TOBOALI, LASPELA – Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Provinsi Kepulauan Bangka Belitung T. Daniel L. Tobing bersama rombongan mengunjungi Bupati Bangka Selatan Riza Herdavid, pada Senin, 23 Mei 2022.

Jamuan Bupati Riza tersebut dihadiri Wakil Bupati Bangka Selatan Debby Vita Dewi, Kajari Mayasari, Wakapolres Kompol Ricky Dwiraya Putra dan Sekretaris Daerah Eddy Supriadi.

Bupati Riza mengatakan selain silahturahmi, kunjungan tersebut yakni penandatanganan Berita Acara Serah Terima dan Naskah Perjanjian Hibah Daerah atas Lahan yang akan digunakan untuk Pembangunan Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Negara di Desa, Bangka Selatan.

“Kunjungan silahturahmi ini juga dilakukan penandatanganan berita acara serah terima dan naskah perjanjian hibah daerah atas lahan untuk pembangunan Lapas di desa Bikang,” kata Bupati, Senin, 23 Mei 2022.

Usai penandatanganan Berita Acara Naskah Perjanjian Hibah atas Lahan untuk pembangunan Lapas tersebut, Bupati Riza bersama Kakanwil Kemenkumham T. Daniel L. Tobing, dan rombongan meninjau lokasi tempat pembangunan Lapas Bangka Selatan di Desa Bikang.

“Kita juga meninjau lokasi rencana pembangunan Lapas negara bersama Kakanwil dan rombongan serta Wakil Bupati juga di desa Bikang,” ujar dia.

Camat Toboali, Anshori mengatakan bahwa hadirnya Kemenkumham bukan hanya dapat memajukan sisi ekonomi saja tetapi sisi pendidikan juga.

“Tentunya masyarakat di Kecamatan Toboali khusunya Desa Bikang sangat berterimakasih kepada pemerintah, dengan hadirnya Kemenkumham disini terutama bukan hanya memajukan sisi ekonomi tapi dari sisi pendidikannya juga,” kata dia.

Untuk itu, Anshori berharap ada sosialisasi atau penyuluhan hukum kepada masyarakat Kabupaten Bangka Selatan secara berkala sehingga masyarakat tidak jauh-jauh lagi untuk mendapatkan pendidikan atau ilmu itu.

“Harapan kita, mudah-mudahan kedepan masyarakat juga paham tentang Lembaga Kemasyarakatan karena disitu juga ada pendidikan pelayanan hukum,” harap dia.

Senada, Kepala Desa Bikang Zul Fani mengatakan bahwa masyarakat desa sangat menginginkan pembangunan Lapas, dengan harapan Desa Bikang dapat lebih maju baik dari sektor ekonomi dan lainnya.

“Kami sangat mendukung sekali, karena kami sangat menginginkan pembangunan Lembaga Pemasyarakatan Kabupaten Bangka Selatan di Desa Bikang ini, supaya lebih maju terutama di sektor ekonominya dan juga bisa membuka peluang bisnis, seperti membuka warung jualan disini sehingga perekonomian meningkat dan dari segi pembangunam desa bisa lebih baik, mudah-mudahan Desa Bikang ini menjadi desa di dalam kota,” ungkap dia. (Pra)