SUNGAILIAT, LASPELA – Tim Penjaringan Bakal Calon Ketua Ikatan Pencak Silat Seluruh Indonesia (IPSI) Kabupaten Bangka, resmi menutup pendaftaran calon.
Saat ini, tim penjaringan sudah menerima 2 berkas bakal calon. Yakni incumbent Erlan Hadi Susanto dan Hairul, yang merupakan Wakil Ketua IPSI Kabupaten Bangka Periode 2017-2021.
Ketua Tim Penjaringan, Ali Akbar mengatakan kedua berkas ini masih akan diteliti pihaknya sebelum nantinya akan ditetapkan menjadi calon ketua.
“Sejak awal penjaringan kita lakukan secara terbuka. Tidak ada yang kita tutup-tutupi. Hingga batas waktu pendaftaran 23 April kemarin, ada 2 bakal calon yang mendaftarkan diri dan melengkapi berkas pencalonan. Yakni saudara Erlan Hadi Susanto dan Hairul,” kata Ali Akbar, Minggu (24/4/2022).
Dikatakan Ali Akbar, berkas yang sudah masuk akan diteliti dan diberi kesempatan kepada bakal calon untuk melengkapi jika masih terdapat kekurangan.
Setelah itu, barulah tim penjaringan akan menetapkan calon ketua IPSI Kabupaten Bangka pada 30 April mendatang.
“Pada 30 April tim akan menetapkan calon ketua yang akan bertarung di Musyawarah Kabupaten IPSI Bangka pada 28 Mei mendatang,” ucapnya.
Pemilik hak suara masih kata Ali Akbar merupakan IPSI Kecamatan dan perguruan-perguruan yang selama ini sudah terdaftar dan aktif di kegiatan IPSI Kabupaten Bangka. Tim penjaringan mempersilahkan bagi kedua calon untuk melakukan lobi-lobi kepada perguruan.
“Tentunya sesuai dengan etika-etika yang ada. Kita ingin IPSI Bangka dapat menjadi contoh bagi IPSI lainnya dalam proses pemilihan ketua,” tutupnya. (mah)