banner 728x90

Tak Hanya Bangunan Rumah, Uang Tunai, Surat Berharga Hingga Sahang 200 Kg Ikut Dilalap Si Jago Merah

banner 468x60
FacebookTwitterWhatsAppLine


Oleh: Nopranda Putra
*Kerugian Ditaksir Capai Ratusan Juta


AIRGEGAS, LASPELA – Asnawati (45) warga Dusun Payak Seru, Desa Tepus, Kecamatan Air Gegas, Bangka Selatan harus merelakan harta benda miliknya setelah rumahnya dilalap si jago merah pada, Jumat, 14 Januari 2022 pukul 14.30 Wib.

Dari kejadian tersebut, Asnawati mengalami kerugian materil mencapai ratusan juta rupiah.

“Kerugian berupa bangunan dan atap rumah, TV beserta receiver, kulkas, uang Rp 10 juta, kasur beserta pakaian, motor Yamaha Fizr, sahang 200 kilogram dan surat-surat berharga yang diperkirakan sebesar Rp 70 Juta,” kata Kapolsek Air Gegas, AKP Tiyan Talingga, Sabtu, 15 Januari 2022.

Kebakaran tersebut, ungkap Tiyan diketahui oleh warga sekitar dan saat terjadi kebakaran tersebut, korban sedang tidak di rumah dalam keadaan kosong.

“Sontak warga yang lain mengetahui adanya rumah yang terbakar lalu berupaya memadamkan Api tersebut. Pemilik rumah saat itu sedang tidak ada di rumah bertamu ke rumah saudaranya,” ungkap dia.

Ia menuturkan api sempat membesar dan merambat sebagian rumah Didi (50) tetangga korban Asnawati, api memakan atap rumah dan kusen jendela rumah Didi.

“Api tak hanya melahap rumah Asnawati, tapi juga sempat merambat ke atap rumah dan kusen jendela rumah Didi yang berdampingan dengan rumah Asnawati,” terang dia.

Selang beberapa waktu, lanjut Tiyan kobaran api berhasil dijinakkan oleh warga sebelum mobil kebakaran tiba ke lokasi kejadian.

“rumah tersebut dapat dipadamkan oleh warga setempat namun hanya menyisakan puing-puing,” tukas dia.

Menurut dia, kebakaran terjadi akibat adanya kornsleting listrik aliran pendek sehingga memunculkan percikan api di dalam rumah korban.

“Diduga bahwa penyebab kebakaran tersebut berasal dari kornsleting pada Instalasi listrik pemilik rumah tersebut, sehingga memunculkan percikan api,” ujar dia. (Pra)

banner 325x300
banner 728x90
Exit mobile version