PANGKALPINANG, LASPELA – Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil (Molen) tetap konsisten menjadikan Pangkalpinang sebagai Kota yang dapat bangkit ditengah Pandemi Covid-19. Jumat (31/12/2021)
Molen menilai, Pangkalpinang kini mulai merasakan setengah kemenangan dalam melawan Covid-19, baik secara ekonomi maupun kesehatan. “Kita terus berjuang, jangan sampai kita kalah secara ekonomi, dan jangan sampai kalah juga secara kesehatan, kami sudah berusaha ditahun 2021 jangan sampai kolaps,” ujarnya.
“Untuk tahun depan ini akan menjadi tantangan lagi, kita akan terus konsisten untuk bisa menari diirama yang berbeda,” ujarnya.
Menurut data BPS, pertumbuhan ekonomi Kota Pangkalpinang berada di 6,34 persen, data tersebut menujukkan jika pertumbuhan ekonomi Pangkalpinang lebih tinggi dibanding pertumbuhan ekonomi Provinsi Bangka Belitung yang hanya mencapai 6,11 persen.
“Pertumbuhan ekonomi di Pangkalpinang saat ini mulai naik lantaran harga timah dan sawit yang cukup tinggi. Meskipun di Pangkalpinang sendiri tidak ada kawasan pertambangan ataupun kawasan perkebunan,” ujarnya. (dnd)