Oleh: Nopranda Putra
TOBOALI, LASPELA – Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas B Pangkalpinang mengerahkan tim rescue unit siaga SAR Toboali menuju lokasi terjadinya satu orang pemancing hilang di perairan Batu Betumpang, Pulau Besar, Bangka Selatan, Jumat, 12 Desember 2021.
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas B Pangkalpinang, Fazzli menyebutkan pada pukul 14.15 WIB Kantor Pencarian dan Pertolongan Pangkalpinang menerima info bahwa telah terjadi kondisi membahayakan manusia di pantai Batu Betumpang Pulau Besar atas nama Rindi (25) yang beralamat Fajar Indah, Pulau Besar.
“Kronologinya, pada Jumat hari ini, korban bersama 4 temannya hendak pergi memancing di Pantai Batu Betumpang dengan kondisi laut mengalami air pasang, tidak lama kemudian air mengalami pasang sehingga mengakibatkan ke 5 orang pemancing ini terseret oleh arus,” kata Fazzli.
Dalam kejadian tersebut, jelas dia terdapat 4 orang warga Panca Tunggal yang berhasil menyelamatkan diri yakni Gede Ali Pangestu (20), Dikin (40), Fengi (20) dan Yono (35).
“Korban yang selamat ini segera melapor ke Pitra selaku pelapor ke Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas B Pangkalpinang bahwa 1 orang hilang terseret ombak,” tukas dia.
Mendapat informasi itu, Fazzli menginstruksikan tim rescue unit Toboali menggerakkan kejadian dan langsung melakukan pencarian terhadap korban yang tenggelam terseret ombak tersebut.
“Pukul 14.30 Wib tim rescue unit Toboali langsung bergerak dan melakukan pencairan terhadap korban yang tenggelam terseret ombak tersebut,” ungkap dia. (Pra)