PANGKALPINANG, LASPELA – Wali Kota Pangkalpinang Maulan Aklil (Molen), menggelar rapat dengan seluruh jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Pangkalpinang guna membahas tentang perkabelan.
Menurut Molen, kabel-kabel yang berseliweran di tiang-tiang listrik, tiang lampu dan lainnya sangat mengganggu kenyamanan dan harus segera dirapikan.
“Perih mata saya melihatnya, Pangkalpinang menjadi tidak indah lagi dengan kabel-kabel ini. Untuk itu kita mengundang stakeholder dan forkopimda yang terlibat dalam perkabelan, agar bagaimana ini bisa diselesaikan,” katanya, di Pangkalpinang, Kamis (15/4/2021).
Dengan rapat ini, dirinya menjadi tahu pemilik dari kabel-kabel tersebut. “Yang tiang atasnya putih itu punya siapa, yang tiang kode merah putih itu ternyata punya Telkom, dan ternyata sebetulnya mereka mempunyai kavling masing-masing,” ujarnya.
Namun memang ada sebagian kabel yang tak mempunyai pemilik dan malah menggantung diantara kabel-kabel lain. Kabel seperti inilah diakui Molen yang menjadi targetnya, untuk dilakukan penertiban.
“Artinya banyak kabel-kabel yang bisa kita tertibkan dan yang tidak terpakai lagi. Mudah-mudahan dalam waktu dekat tim kita yang dikomandani Dinas Perhubungan bisa menertibkan kabel-kabel yang ada di Pangkalpinang,” katanya. (dnd)