GTPPC-19 Babel : Bertambah 1 Positif, Covid-19 di Babel 145

PANGKALPINANG, LASPELA – Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Bangka Belitung (GTPPC-19) membenarkan adanya penambahan satu kasus Covid-19 Babel pada Selasa (16/6/2020).

Disampaikan Juru bicara GTPPC-19 Babel Andi Budi Prayitno, pasien positif tersebut yakni M-L, 27 tahun, laki-laki, OTG, beralamat di Jalan Usada, Keramat, Rangkui, Pangkalpinang, dari swab test PCR dinyatakan positif Covid-19.

“Sejak 13 Juni 2020 lalu, pasien telah diisolasi di Mess II Timah, Sungailiat, Bangka dan mulai 16 Juni 2020 dipindahkan ke Wisma Karantina LPMP untuk menjalani perawatan,” jelasnya.

Dengan begitu adapun kasus konfirmasi Covid-19 kumulatif per hari ini yakni berjumlah 145 dengan rincian 80 pasien dalam masa perawatan, 63 telah dinyatakan sembuh dan 2 meninggal dunia.

“Untuk detail sebaran Pangkalpinang 33 kasus, Bangka 57 kasus, Bangka Tengah 8 kasus, Bangka Barat 22 kasus, Bangka Selatan 8 kasus, Belitung 15 dan Belitung Timur 2 kasus,” jelas Andi.

Sementara per hari ini, lanjut Andi, GTPPC-19 Babel mencatat penambahan di jumlah kasus Orang Tanpa Gejala (OTG), Orang Dalam Pemantauan (ODP) dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP). Total OTG yakni berjumlah 2853 (bertambah ️36), dimana dalam proses pemantauan: 1227 (berkurang ️167). Untuk ODP kini berjumlah 1088 (bertambah 3), dalam proses pemantauan 67 (bertambah 3) dan total PDP berjumlah 111, dimana dalam proses pengawasan: 12 (berkurang ️11) .

Ia juga menambahkan, kompilasi jumlah spesimen pemeriksaan swab hingga saat ini berjumlah Kompilasi Jumlah Spesimen diperiksa sebanyak 1465 (kemarin 1165) dengan hasil Sampel Positif 145 (kemarin 144), Sampel Negatif 780 dan tengah dalam proses pemeriksaan sebanyak 540 (kemarin 491).

“Saat ini wisma Karantina provinsi dihuni oleh 71 pasien dengan rincian 38 penghuni di BKPSDMD Babel, dimana semua penghuni terkonfirmasi positif covid-19, lalu sebanyak 16 penghuni di rawat di asrama haji dengan rincian 15 berstatus OTG dan 1 ODP, serta 17 penghuni di BLKI Babel dengan semua terkonfirmasi positif covid-19,” tutupnya.(wa)