BANGKA BARAT, LASPELA– Wacana akan masuknya 32 orang santri yang sedang menuntut ilmu dari Provinsi Sumatera Selatan untuk pulang kampung ke Pulau Bangka melalui pelabuhan Tanjung Kalian ditanggapi serius oleh gugus tugas penanganan covid-19 Kabupaten Bangka Barat bekerjasama dengan gugus tugas penanganan covid-19 Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Dijadwalkan para santri ini akan tiba malam ini, dan akan akan langsung dibawa dan ditangani oleh pihak Medis Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
” Santri 32 orang itu akan memasuki Pelabuhan Tanjung Kalian, menurut informasi akan dilakukan penjemputan dan dilakukan rapid test di Provinsi dan apapun hasilnya harus dikarantina semuanya di provinsi walaupun hasil rapidnya negatif,” ujar dr Hendra, Kamis (23/4/2020).
Selain melakukan proses rapid test, pihak gugus tugas juga akan melakukan test swab tenggorokan kepada para seluruh santri yang akan tiba nanti.
“Apalagi alat test swab sudah ada di provinsi. Kalau memang mereka sudah dilakukan swab, dan dari hasil swab itu 3 hari selesai, kalau negatif dia bisa pulang, tapi ini kebijakan provinsi,” tukasnya.(is)