Oleh : Nopraanda Putra
TOBOALI, LASPELA – Jajaran Kejaksaan Negeri (Kejari) kabupaten Bangka Selatan (Basel) menggelarkan coffee morning bersama Polres Basel, Selasa (11/3) pagi di ruang Aula Kejari Basel.
Turut hadir, Kajari Basel Safrianto Zuriat Putra, Kasi Intelijen Dodi Purba, Kasipidsus Mgs. Rudi Apriyansyah dan staf jajaran Kejari Basel lainnya.
Sedangkan dari Polres Basel, Kapolres Basel AKBP. Aris Sulistyono, Kasat Reskrim AKP. Hary Kartono, Kasatres Narkoba AKP. Satriadi, Kasatlantas AKP. Bahori dan Kapolsek Toboali IPTU. Yandrie. C. Akip.
Kajari Basel Safrianto Zuriat Putra melalui Kasi Intelijen Kejari Basel, Dody Purba menuturkan acara coffee morning antara jajaran kejari basel dengan jajaran polres basel bertujuan untuk meningkatkan kualitas koordinasi antara jajaran Kejari Basel dengan Polres Basel.
“Coffee morning ini kita menjaga silahturahmi dan soliditas antara penegak hukum di wilayah hukum kabupaten Bangka Selatan, agar dapat berjalan bersama dan sinergitas yang baik antara kedua instansi vertikal di Basel,” kata Dody kepada wartawan, Selasa (11/3).
Dalam acara tersebut juga, perkenalan Kasi Pidum Kejari Basel yang baru, Denny yang baru beberapa hari duduki jabatan Kasi Pidum yang sebelumnya di jabat Dwin Nanda Putra.
Lebih lanjut, ia menjelaskan pertemuan giat tersebut diawali dengan sarapan pagi bersama, lalu dilanjutkan dengan membahas topik-topik sinergitas penegakan hukum yang dilakukan jajaran Polres Basel dan Kejari Basel.
Ia juga berharap, penegakan hukum kedua instansi di Basel semakin baik dan lancar, guna proses penegakan hukum berjalan dengan baik.
“Harapannya jajaran Kejari Basel dan Polres Basel semakin solid dan koordinasi antar dua lembaga ini semakin baik dan lancar, sehingga proses penegakan hukum di basel dapat berjalan dengan baik,” harapnya.