Oleh : Junianto Ade Sahputra
TANJUNGPANDAN, LASPELA – Seluruh pasangan calon bupati dan wakil bupati Belitung ikut serta dalam penandatangan deklarasi kampanye damai yang dilaksanakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Belitung, Kamis (15/2/2018).
Deklarasi kampanye damai dalam rangka menjunjung tinggi sportifitas pilkada yang aman dan damai di Belitung.
“Mari kita wujudkan kampanye damai hingga ke 125 hari kedepan, mari sama-sama kita memberikan edukasi pendidikan politik yang baik untuk masyarakat,” kata Ketua KPU Kabupaten Belitung Soni Kurniawan SH.
“Spirit dari kampanye jadi prinsip plaksanaan dari 125 hari yang menjadi dasar pelaksanaan kampanye yang dilaksanakan sampai penetapan hasil,” sambungnya.
Para kesempatan ini seluruh paslon menandatangani deklarasi, juga unsur TNI Polri, FKUB, Panwaslu, dan KPU sebagai pelaksana kegiatan. (jun)