JAKARTA, LASPELA – Bangka Belitung mendapat hadiah luar biasa di hari jadinya ke-21. Perjuangan Gubernur Erzaldi Rosman dalam upayanya melakukan peningkatan ekonomi di Bangka Belitung (Babel) berbuah manis. Ia menerima penghargaan bergengsi People of the Year 2021 pada Kategori “Best Governor for Inclusive Economic Growth” dari Stasiun Televisi Metro TV, Rabu (24/11/2021).
Malam penganugerahan yang berlangsung di Grand Studio Metro TV, Kebun Jeruk Jakarta Barat tersebut, menjadi tahun ketiga yang diselenggarakan Metro TV sebagai bentuk apresiasi kepada tokoh-tokoh, dan institusi di Indonesia yang memberikan inspirasi dan manfaat nyata untuk bangsa, serta dipandang berjasa dalam upaya penanggulangan Pandemi Covid-19, yang selama hampir dua tahun berdampak ke semua sektor secara nasional dan global.
Dikatakan Presiden Direktur Metro TV Don Bosco Selamun, bahwa People of The Year 2021 diberikan dalam sembilan kategori kepada pimpinan daerah, masyarakat, peneliti, perusahaan dan lembaga. Dan penghargaan yang diperoleh Gubernur Erzaldi telah melalui berbagai tahapan dari 6 orang juri, dengan dewan juri People of The Year 2021 terdiri atas pimpinan Media Group Network, kalangan ahli, praktisi, dan akademisi.
Jajaran dewan juri juga memberikan penilaian untuk para nominasi berdasarkan hasil riset dan verifikasi faktual yang dilakukan oleh Research Center Media Group Network (RC MGN) sejak Juli 2021.
Setelah melalui proses penjurian yang ketat, muncul lah nama Gubernur Erzaldi bersama Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, dan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, memperoleh “Best Governor for Inclusive Economic Growth” yang berlandaskan dari perjuangan dalam mengembangkan ekonomi daerah.
Dalam penilaian para juri, sejak 2017 hingga 2020 Gubernur Erzaldi dinilai telah melakukan terobosan penghentian ekspor mineral langka thorium yang selama ini dijual ke berbagai negara dengan harga murah. Gubernur Erzaldi juga mendorong proses pemurnian hingga menjadi produk utama berkualitas tinggi dengan memurnikan 13 mineral langka menjadi tiga komponen bernilai tinggi.
Di bawah kepemimpinannya, Gubernur Erzaldi telah berhasil mendatangkan investor pembangunan pembangkit listrik tenaga thorium yang murah dan aman.
“Terima kasih kepada Metro TV, dan tentunya Pemerintah Pusat yang telah mendorong dan membimbing kami untuk terus berkarya, khususnya dalam rangka meningkatkan pertumbuhan ekonomi untuk kesejahteraan masyarakat Bangka Belitung,” ungkap Gubernur Erzaldi usai menerima penghargaan.
Dikatakannya juga, apa yang didapatkannya pada malam ini, tidak terlepas dari hubungan masyarakat Bangka Belitung yang ingin maju mempertahankan sumber daya alamnya agar dapat memberi nilai lebih bagi kemajuan Indonesia.
“Apa yang dilakukan di Babel semoga dapat mendorong energi yang sangat kaya ini. Yang tadinya tidak diketahui, dapat didorong untuk menjadikan Indonesia menjadi negara yang kaya energi, tetapi hemat. Semuanya untuk Indonesia,” tutupnya.
Ajang penghargaan People of The Year diselenggarakan setiap tahun. Tujuannya menyebarkan pesan baik dan inspirasi bagi masyarakat luas dengan menampilkan ragam prestasi, pencapaian, dan dedikasi yang telah dilakukan oleh berbagai tokoh serta lembaga demi kemajuan Indonesia.rill/(wa)