PANGKALPINANG, LASPELA – Kejuaraan Bulu Tangkis Babel Sport Games 2021 resmi berakhir. Turnamen yang diselenggarakan oleh Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Kepemudaan, dan Olahraga (Disparbudkepora) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) itu, ditandai dengan partai final cabang olahraga (cabor) bulu tangkis, berlangsung di Lapangan Sport City Club, Minggu (14/11/21).
Atmosfer luar biasa tersaji pada babak final kejuaraan yang dilaksanakan sejak 11 November 2021 lalu. Penutup game mempertemukan pasangan PB Bolesa Steven/Reigan, melawan PB Sam Hin Akhie/Icuk, pada kategori Ganda Putra Non Porda.
Tampak perbedaan usia yang cukup jauh dari kedua pasangan ini. Namun, tidak ada perbedaan stamina yang kentara saat pertandingan berjalan. Kedua pasangan diselimuti semangat membara saat memainkan shuttlecock dengan menggunakan raket di genggamannya.
Menit-menit pertama tim Steven/Reigan telah memimpin. Kejar-kejaran poin pun berlangsung sangat sengit. Sempat seri, namun pada akhirnya poin tertinggi masih berada di tangan Steven dan Reigan.
Tak mau kalah, atlet PB Sham Hin ini tidak mengendurkan serangan. Berusaha agresif dan tidak memberikan ruang bagi lawan, hingga pertandingan berakhir dengan kemenangan bagi Steven/Reigan, dengan poin 21-10, 21-10. Steven/Reigen akhirnya mengunci gelar juara usai menang di set kedua.
Berakhirnya pertandingan kategori ganda putra non porda, menjadi akhir dari Kejuaraan Bulu Tangkis Babel Sport Games 2021. Bulu tangkis juga merupakan cabang olahraga terakhir yang dimainkan di Kejuaraan Babel Sport Games 2021 ini.rill/(wa)
Berikut daftar juara Kejuaraan Bulu Tangkis Babel Sport Games 2021 :
Kategori Tunggal Anak-Anak Putra :
- Juara 1 : Farel Fadhilah Ukasyah (PB JBS)
- Juara 2 : Kenzo Deandra Stanley (PB RBC)
- Juara 3 : Joan Marvel Marcelino (PB Surya Mas)
- Juara 3 : Vedlyn Nathanael Livandi (PB Sarma)
Kategori Tunggal Anak-Anak Putri :
- Juara 1 : Hafizah Khahir Helindra (PB RBC)
- Juara 2 : Dwi Septi Ramadhani (PB RBC)
- Juara 3 : Clara Alfunisa (PB Angkasa)
- Juara 3 : Asyifa Azkiatunisa (PB Complit)
Kategori Tunggal Pemula Putra
- Juara 1 : Elvin Renald (PB RBC)
- Juara 2 : M Razin Zahran (PB JBS)
- Juara 3 : Tio Junaidi (PB Surya Mas)
- Juara 3 : Jovan Nathanael (PB Sarma)
Kategori Ganda Putri Umum
- Juara 1 : Syarifatu/Nadya (PB RBC)
- Juara 2 : Keren/Lyen (PB RBC)
- Juara 3 : Mega Yustika/Aprilianty (PB Spirit)
- Juara 3 : Mega Laurensia/Venisela (PB Platinum)
Kategori Tunggal Putra Non Porda
- Juara 1 : Steven (PB RBC)
- Juara 2 : Reven Setiawan (PB RBC)
- Juara 3 : Arya (PB JBS)
- Juara 3 : Randa (PB JBS)
Kategori Ganda Putra Non Porda
- Juara 1 : Steven/Reigan (PB Bolesa)
- Juara 2 : Akhie/Icuk (PB Sham Hin)
- Juara 3 : Agoi/Said (PB King)
- Juara 3 : Akjok/Apau (PB Bolesa)
Kategori Ganda Putra Umum
- Juara 1 : Josia/Reigan (PB Bolesa)
- Juara 2 : Farel/Andi (PB DAK)
- Juara 3 : Andika/Vengki (PB JBS)
- Juara 3 : Sandri/Septian (PB N’DY Sport)
Kategori Ganda Putra Veteran
- Juara 1 : Adi/S Ginting (PB DAK)
- Juara 2 : Amen/Ewdy (PB Bolesa)
- Juara 3 : Atung/Johan (PB Bolesa)
- Juara 3 : Fauzi/Sapril (PB JBS)