Mulkan Lepas 13 Atlet Ikuti Training Center PON Papua XX

SUNGAILIAT, LASPELA — Sebanyak 13 atlit dan 5 orang pelatih asal Kabupaten Bangka mengikuti Training Center (TC) di pusat persiapan Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua XX.

Pelepasan para atlet terbaik ini dipimpin langsung oleh Bupati Bangka Mulkan di Halaman Kantor Bupati Bangka, Jumat (25/6/2021).

Mulkan mengatakan para atlet yang dikirim terdiri dari berbagai cabang olahraga yang nantinya disiapkan mewakil Bangka untuk mengikuti pekan olahraga bergengsi di Papua.

“Kita kirim 13 orang atlet dan lima orang pelatih untuk ikut TC. Dengan harapan mereka bisa mengharumkan nama daerah di ajang Nasional nanti,” ungkap Mulkan usai acara pelepasan.

Tak hanya itu, dirinya juga optimis jika para atlet yang akan dikirim ini mampu menunjukkan kemampuan terbaiknya. Hal ini ditunjukkan saat Porprov tahun lalu dimana kabupaten Bangka meraih juara umum.

“Kita targetkan semua cabang olahraga dimenangkan, karena Porprov lalu saja kita menang bahkan menjadi juara umum, ini suatu kebanggan bagi kita,” ujar Mulkan.

Sementara itu, Ketua Koni Bangka Mercy Yudha mengatakan ada tujuh cabang olahraga yang akan diikuti dalam PON Papua XX ini.

“Ada basket, menembak, tenis lapangan, renang, sepak bola, panjat tebing dan juga balap motor,” kata Mercy.

Sebelum mengikuti TC, para atlet ini juga sudah mempersiapkan diri dengan latihan mandiri secara rutin.

“Meski pandemi, para atlet tetap latihan mandiri. Seperti yang di Jakarta, Semarang dan Cirebon karena beberapa waktu lalu kita pernah melihat langsung kesana,” tambahnya.

Dengan mengikuti pusat pelatihan ini pihaknya berharap para atlet nantinya mampu memberikan yang terbaik pada PON Papua XX yang dihelat pada Oktober 2021 mendatang. (mah)