310 Mustahiq se Kecamatan Air Gegas Terima Santunan dari Bupati Basel

Oleh: Nopranda Putra

AIRGEGAS, LASPELA – Bupati Bangka Selatan Riza Herdavid dan wakil bupati Debby Vita Dewi melaksanakan safari ramadhan 1442 hijriah di Masjid Nurus Salam desa Bencah kecamatan Air Gegas, Rabu, 28 April 2021.

Kegiatan ini juga dihadiri wakil DPRD Bangka Selatan Samson Asrimono, Kapolres Bangka Selatan AKBP Agus Siswanto dan jajaran Forkopimda Bangka SelatanSelatan serta perangkat pemerintahan desa dan BPD desa Bencah.

Sebanyak 310 mustahiq di kecamatan Air Gegas mendapatkan santunan bantuan baznas senilai Rp 155 juta.

Sementara khusus dari desa Bencah ada 40 mustahiq yang mendapatkan bantuan santunan,10 Guru ngaji, 10 orang dana pendidikan dan 20 orang kaum dhuafa.

Selain itu, bantuan baznas juga dialokasikan untuk pasien Heryati dana berobat pasien ke RSCM Jakarta sebesar Rp 5 juta.

Tak hanya itu, Bupati juga menyerahkan bantuan wakaf Alquran ke ketua Masjid Nurussalam sebanyak 10 hushab dan bantuan jaring pengamanan sosial untuk pengelola kantin sekolah di desa Bencah SDN 2 dan SMPN 5 serta bantuan UMKM dari Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi, Koperasi dan UMKM kepada 6 pelaku UMKM, 4 orang di SDN 2 dan 2 orang di SMPN 5 Bencah.

Sementara itu, Bank Sumsel Babel juga memberikan santunan bantuan sebanyak 10 paket perangkat sholat kepada Masjid Nurussalam dan bantuan juga diberikan oleh Bank Syariah Babel sebanyak 922 paket sembako untuk mustahiq se kabupaten Bangka Selatan senilai total Rp 100 juta yang didistribusikan melalui Baznas Bangka Selatan. (Pra)