BANGKA BARAT, LASPELA – Pencak silat menjadi salah satu olahraga favorit di Bangka Barat (Babar). Tidak mengherankan memang, dalam perjalanannya olahraga tersebut kerap menjadi unggulan Babar setiap ikut serta dalam kejuaraan multi event.
Hal tersebut diungkapkan Ivan Setiawan selaku Ketua Ikatan Pencak Silat Seluruh Indonesia (IPSI) Babar, dalam arahannya pada pembukaan kegiatan turnamen pencak silat dalam rangka memperingati HUT ke-82 KONI, di gedung serbaguna Kecamatan Muntok, Selasa (10/11/2020).
“Kita akan mengikuti rencana kerja dari KONI karena peringatan HUT KONI ke-82 ini yang kebetulan pencak silat olahraga unggulan di Bangka Barat, jadi dibikin lah event ini,” ujarnya.
Menurut Ivan, kegiatan yang digelar tersebut merupakan ajang persiapan bagi para atlet untuk menuju event-event yang akan datang, sekaligus merupakan pembinaan bagi para atlet yang memiliki bakat.
“Bagi IPSI sendiri tujuan kegiatan ini adalah pemanasan, karena kita akan tuan rumah persiapan Porprov. Apalagi kita kemarin di Basel hasilnya cukup menggembirakan, saya pikir titik balik awal dari suatu kebangkitan pencak silat di Bangka Barat,” lanjutnya.
Terkait pembinaan atlet, Ivan menegaskan akan dilakukan pemantauan oleh pihaknya. “Pembinaan selanjutnya tetap akan kita pantau dari IPSI, minimal dari pelatih-pelatih yang sudah kita tatar kemarin. Kami, IPSI menugaskan mereka untuk terus mengembangkan potensi anak didiknya, kami akan pantau datang ke perguruan-perguruan melihat mereka latihan dan sebagainya,” ungkap Ivan.
Untuk itu ia merasa antusias terhadap turnament tersebut sebagai sarana atlet dalam mengasah kemampuan dan mental. “Inti dari hasil latihan para atlet harus disertai event, serta meningkatkan level wasit jurinya ke level yang lebih besar,” tutupnya.
Berdasarkan agenda, kejuaran pencak silat akan digelar selama tiga hari yakni 10-12 November yang diikuti sebanyak 138 peserta dari perguruan se-Babar, yang terbagi terdiri dari dewasa putra 29 orang, putri 16, remaja putra 39, remaja putri 44, kategori usia dini 5 putra dan putri 5 orang. (IS)