MANGGAR, LASPELA – Bentuk tim khusus dalam menanggulangi bencana di Kabupaten Belitung Timur, Rudianto Tjen lantik tim Badan Penanggulangan Bencana (Baguna). Kamarudin Muten ditunjuk sebagai ketua Baguna Kabupaten Beltim, Jum’at (7/8/2020).
Tidak hanya masalah politik dan Pilkada, Bencana alam maupun bencana pandemi saat seperti ini pun menjadi prioritas utama bagi Partai bermoncong putih ini. Hal ini membuat DPC PDI Perjuangan Beltim membentuk Tim Baguna untuk merespon cepat setiap bencana yang melanda.
Setelah melantik Ketua dan 11 anggota Baguna, Rudianto Tjen mengatakan kepada awak media jika Baguna diharapkan tidak hanya menanggulangi bencana saja. Ia meminta Baguna dapat bermanfaat bagi masyarakat terutama masalah sosial.
” Baguna baru saja dilantik, Baguna ini tim yang betul – betul bansos untuk membantu masyarakat dalam segala hal terutama urusan bencana. Diluar bencana pun saya harapkan tim ini bisa terus bekerja sosial untuk masyarakat,” tutur Wakil Bendahara Umun DPP PDI Perjuangan ini.
Secara terpisah, Ketua Baguna Beltim Kamarudin Muten atau yang akrab disapa Afa mengatakan jika dirinya akan siap menjalankan tugas ini sebaik – baiknya, dan langkah awal untuk menjalankan misi mulia ini, dirinya akan membentuk tim di setiap Desa Kabupaten Beltim.
” Jadi hari ini saya dilantik sebagai Ketua Baguna, jadi yang pertama yang harus saya jalankan itu adalah saya harus bentuk dulu, nanti saya bentuk anggota Baguna di 7 Kecamatan dan 39 Desa dengan total anggota 178 orang untuk membantu saya menjalankan tugas Baguna. Saya akan jalankan tugas ini dengan sebaik – baiknya,” ujar Afa.
DPC PDI Perjuangan Belitung Timur menjadi Daerah pertama yang membentuk tim Baguna di Provinsi Bangka Belitung, diharapkan tim Baguna ini dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak bencana maupun sosial.(*)