Oleh: Nopranda Putra
*Batu Belimbing dan Lesehan Green Toboali Jadi Sasaran Utama Hokie
TOBOALI, LASPELA – Komunitas motor gede yang menamai Honda Bike Bike Rider atau biasa disebut HOKIE melakukan touring ke Provinsi Bangka Belitung belum lama ini.
Belasan motor dengan jumlah personil 19 orang itu dalam rangka melakukan ekplore objek wisata di Provinsi Bangka Belitung. Adapun salah satu tujuan wisata yang sempat dikunjungi pecinta otomotif tersebut yakni objek wisata Batu Belimbing, Toboali, Bangka Selatan.
Salah satu anggota komunitas HOKIE, mengatakan kegiatan touring ini dalam rangka ekplore objek wisata yang ada di Provinsi Bangka Belitung, riding dari Jakarta, komunitas HOKIE menyeberangi lautan melalui Palembang untuk menuju ke tanah Serumpun Sebalai.
“Kita ke Bangka startnya dari Jakarta dan melewati Palembang dan seberangi laut gunakan kapal roro untuk bisa menginjakkan kaki ke Pulau Bangka,” katanya.
Ia menuturkan, sesampai abadikan swafoto di Batu Belimbing, komunitas Hokie melanjutkan wisata kuliner di New Lesehan Green.
Dengan sajian makanan yang beragam dan khas tradisional dari resep puhako ninek, belasan joki tersebut menikmati makanan laut dan sayur tumis jantung khas Lesehan Green.
“Tempat nyaman, fasilitas lengkap dan makanannya enak – enak semua, tadi saya makan ikan tenggiri dan pari yang masih segar dan manis – manis,” ujarnya.
Sementara itu, pemilik New Lesehan Green, Suhardi Joy mengucapkan terimakasih kepada komunitas Hokie yang telah menyempatkan waktu untuk mencicipi kuliner khas Bangka Selatan di Lesehan Green.
“Kami dari manajemen puhako ninek mengucapkan terimakasih yang sebesar – besarnya kepada sahabat-sahabat dari Honda Bike Rider atau Hokie Jakarta yang telah berkunjung ke New Lesehan Green Toboali,” sebut Hardi Joy sapaan akrabnya.
Ia menjelaskan kunjungan Hokie ke New Lesehan Green Toboali yakni memberikan warna kuliner yang berbeda dengan sajian makanan favorit khas Bangka Selatan. bahwa New Lesehan Green Toboali merupakan restoran terfavorit yang menawarkan makanan yang segar, enak berkarakter, serta tradisional Bangka Selatan tempoe dulu.
“Masakan New Lesehan Green di racik dalam ramuan resep puhako ninek, ditambah dengan fasilitas yang memadai seperti tempat shalat, parkir yang luas, free wifi dan bangunan melayu cina klasik tempoe doloe yang melambangkan kehidupan masa lalu di toboali basel yg penuh kekeluargaan walau beda etnis dan suku, tentunya ini menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan lokal maupun wisatawan nasional dan manca negara,” jelas Hardi Joy. (Pra)