Masker N95 Dibandrol Rp3 Juta Dinilai Berlebihan

Oleh : Dinda Agus Tiantie

PANGKALPINANG, LASPELA – Efek viralnya Virus Corona yang melanda kota Wuhan China ternyata membuat produk masker jenis N95 laku dipasaran. Tak tanggung-tanggung harga per pak masker N95 di Indonesia dijual hingga Rp 3 juta.

Melansir detik.com harga jual masker jenis N95 menembus angka Rp 3 juta per pak yang berisi 20 masker. Harga ini dilihat dari beberapa toko online yang dipantau detik.com beberapa waktu lalu.

Menanggapi hal ini, dr Fauzan selaku Direktur RSUD Depati Hamzah Kota Pangkalpinang mengatakan harga tersebut terlalu berlebihan, menurutnya pemakaian masker biasa saja bisa melindungi dari Virus Corona.

“Tim medis yang di Wuhan saja hanya memakai masker biasa kok, jadi kalau harga masker N95 itu mencapai Rp 3 juta, yah saya rasa terlalu berlebihan,” ungkapnya. Jumat (7/2/2020)

Menurutnya pemakaian masker N95 itu dipakai untuk pasien yang mengidap penyakit menular, seperti TBC (Tuberkulosis).

“Yang dimana pasien itu batuk saja sudah menyebarkan droplet kemana-kemana, yang kalau berobat tapi belum sembuh-sembuh juga. Terus itu saja kalau dipakai yah panas loh,” katanya.

Terkait harga, kata dr Fauzan masker N95 itu tidak mencapai Rp600 ribu.
“Jadi kalau sampai harganya segitu yah terlalu berlebihan, yang terpenting itu kita menjaga kesehatan, pola hidup sehat, kalau makan selalu cuci tangan, insya allah tidak akan tertular virus-virus,” sebutnya. (dnd)