189 Pelajar SMA/SMK Ikuti O2SN se Kabupaten Bangka

SUNGAILIAT, LASPELA – Sebanyak 189 pelajar SMA/SMK sederajat mengikuti ajang Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) se Kabupaten Bangka Cabang Dinas Pendidikan Wilayah I Provinsi Kepulauan Bangka Belitung yang digelar pada 28 hingga 30 Juli 2019 di Sungailiat Kabupaten Bangka.

Dalam hal ini Ketua Pelaksana O2SN tingkat SMA/SMK, Dinar Sri Permadi mengatakan 189 pelajar yang ikut terdiri dari 124 pelajar SMA dan 65 pelajar SMK se-Kabupaten Bangka.

“Kegiatan digelar 2 hari 29 dan 30 Juli 2019. 28 Juli pembukaan kegiatan. Total peserta 189 pelajar dari SMA dan SMK se Kabupaten Bangka,”jelasnya. Minggu (28/017/19) sore

Pada O2SN tingkat SMA/SMK kali ini, Ada 5 cabang olah raga yang dipertandingkan yakni atletik, bulu tangkis, renang, karate dan pencak silat yang digelar 2 hari 29 hingga 30 Juli 2019.

“Pelaksanaan di Kecamatan Sungailiat. Cabang renang di Kolam Renang Loka Tirta, Pencak silat di SMKN Sungailiat, Karate di SMAN Sungailiat, Bulu tangkis di Stadion OROM, untuk cabor atletik di Bina Satria,”ujarnya

Dalam kesempatan yang sama, perwakilan Koni Kabupaten Bangka, Yulizar mengatakan ajang O2SN ini merupakan ajang untuk mencari bibit bibit olahragawan, dan nantinya para juara akan dibina untuk melaju ke jenjang yang lebih tinggi

“Nanti pemenang lapor ke masing cabang olah raganya. Seperti renang ini nanti akan kita bina. Juaranya lapor ke cabang olah raga untuk dibina ke jenjang yang lebih tinggi untuk Porprov tahun 2020 di Bangka Barat nanti,”tutupnya.(mah)