Oleh : Mahfur Wartawan Laspela
SUNGAILIAT, LASPELA – Kantor Pelayanan, Penyuluhan dan Konsultasi Pajak (KP2KP) menggelar kegiatan bazar ramadhan untuk yang ke-2 , pada tahun 2019 ini.
KP2KP Sungailiat menambahkan perubahan pada konsep acara yakni KP2KP Sungailiat bekerja sama dengan Koperasi Usaha Mikro 3 (KUM3) Muamalah, minggu 26/05/2019.
Selain semangat berbagi, kegiatan ini juga dimaksudkan untuk mensosialisasikan pajak sehingga masyakarat mengenal pajak lebih jauh.
Dalam sambutannya ketua KP2KP Eko Arif Yogama menyatakan “setiap Rp1.000.000 uang pajak yang dibayarkan oleh masyarakat akan kembali lagi kepada masyarakat dalam berbagai bentuk mulai dari insfrastruktur, kesehatan dan pendidikan. Pajak juga merupakan wujud kepedulian kita kepada sesama serta rasa syukur atas nikmat yang dianugerahkan oleh-Nya,”ungkap Eko.
Dalam bazar ramadhan kali ini pihak KP2KP menyiapkan tiga booth yang terdiri dari Sembako Murah, Garage Sale dan UMKM Binaan. Hasil penjualan dari garage sale nantinya akan disumbangkan ke pihak yang membutuhkan.
Pada acara Bazar Ramadhan kali ini KP2KP juga menyediakan booth konsultasi dan souvenir untuk para pengunjung yang datang dengan membawa NPWP sebagai bentuk nyata kontribusi sebagai wajib pajak. Souvenir tersebut akan dibagikan kepada mereka yang dapat menjawab soal pada melalui undian yang telah disediakan.
Acara tersebut diawali dengan pengambilan sejumlah 200 kupon paket sembako yang dimulai sejak pukul 07.30 WIB dengan menukarkan uang sejumlah Rp100.000. Paket sembako sendiri terdiri dari lima macam barang yakni beras 5kg, telur 10 butir, mie instan 5 bungkus, gula 1kg, dan minyak goreng 1 liter.
Hal ini juga dimaknai sebagai perwujudan terima kasih KP2KP atas kontribusi wajib pajak kepada negeri , dan sebagai ungkapan terimaksih tersebut KP2KP menyerahkan paket sembako dan santunan sebagai bentuk tali kasih kepada mereka yang membutuhkan.