Oleh : Wina Destika
PANGKALPINANG, LASPELA – Perkebunan kelapa sawit milik Mas’ud, warga Kecamatan Merawang, Kabupaten Bangka ini, perlahan tapi pasti tetap berjalan. Kebun sawit miliknya pun mulai membuahkan hasil dan menjadi sumber pendapatan untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari.
Sebelumnya memang terfikir olehnya, untuk memanfaatkan lahan milikinya yang cukup luas di sekitar kediamannya. ”Saya langsung bergegas dengan tekad merubah lahan tersebut menjadi sumber penghasilan. Semuanya butuh tekad yang kuat. Akhirnya saya berani memanfaatkan lahan itu untuk kebun sawit,” kata Mas’ud saat dihubungi melalui via telepon, Kamis (16/5/2019).
Keterbatasan modal memang menjadi kendala baginya selama perjalanannya mengolah kebun sawit ini. Namun, dirinya tetap terus berusaha dengan modal seadanya dan pada akhirnya mendapatkan informasi soal program mitra binaan PT Timah.
Program mitra binaan PT Timah juga diketahui memberikan bantuan modal bagi para pelaku usaha yang ada di Bangka Belitung (Babel). “Saya mengajukan proposal pengajuan, Alhamdulillah diterima. Sekarang usaha saya dapat terbantukan. Sekarang sudah muncul tandannya juga,” terangnya.
Modal yang didapatkannya dari PT Timah melalui program mitra binaan itu pun digunakannya untuk membeli segala keperluan kebun, mulai dari bibit-bibit sawit lainnya.”Bersyukur kepada Allah, terutama saat mendapatkan bantuan permodalan dari PT Timah. Semoga nantinya dapat bejalan lancar, amin. Terima kasih juga buat PT Timah,” pungkas Mas’ud.(wa)