Oleh : Herdian Farid Effendi
PANGKALANBARU, LASPELA – Hasil rapat pleno rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan perolehan suara tingkat kabupaten pemilihan umum tahun 2019 di Kabupaten Bangka Tengah (Bateng) untuk calon anggota DPR RI Dapil Bangka Belitung berlangsung Ballroom Hotel Soll Marina.
Dari hasil pleno calon anggota DPR RI daerah pemilihan Bangka Belitung, Ir. Rudianto Tjen memimpin perolehan suara di Bangka Tengah dengan perolehan mencapai 13.700 suara.
Di urutan kedua menyusul Bambang Pati Jaya (BPJ) dengan memperoleh 7.968 suara, sedangkan urutan ketiga ada mantan Gubernur Babel, Rustam Effendi dengan raihan 4.334 suara, keempat disusul Syahrial Ridho 3.958 suara, kelima Zuristyo Firmadata dengan raihan 2.961 suara dari partai Nasdem.
Sementara untuk suara Partai, PDI Perjuangan meraih suara tertinggi dengan mendapatkan 25.059 suara, disusul peringkat kedua Partai Golkar dengan 16.140 suara, sedangkan untuk urutan ketiga diisi oleh Gerindra dengan perolehan 11.081 suara disusul diurutan ke empat ada Partai Nasdem dengan perolehan 7.437 suara dan yang terakhir diurutan ke 5 dari Partai Demokrat dengan perolehan suara sebanyak 6.605 suara.
Ada sebanyak 106.363 surat suara yang digunakan, terdiri dari 85.673 surat suara sah dan 20.690 surat suara tidak sah.
Salah satu Timses BPJ, Bang AR mengatakan BPJ merupakan pemain baru didunia politik namun kepercayaan masyarakat Babel terhadap BPJ sangat besar.
“Ternyata BPJ sangat diperhitungkan dalam kancah politik di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) dan ini terbukti dari besarnya harapan dan kepercayaan masyarakat terhadap dirinya,”ungkap Bang AR Senin,(06/05)
Bang AR menambahkan perolehan suara BPJ yang menduduki urutan ke 2 di Kabupaten Bateng tidak terlepas dari kepercayaan dan harapan Publik terhadap BPJ. (hfe)