Dindukcapil Bateng Akan Rekrut 63 Orang Petugas Register

Oleh : Herdian Farid Effendi

KOBA, LASPELA – Dalam rangka menunjang kinerja Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah (Pemkab Bateng) Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dindukcapil) membuka rekrutmen yang terbuka untuk masyarakat umum yang ingin menjadi petugas register disetiap Kecamatan/Desa se Bangka Tengah.

Ditemui diruang kerjanya Kadis Capil, Julhasnan menyampaikan akan merekrut sebanyak 63 orang petugas register yang akan ditempatkan disetiap desa di kecamatan se Kabupaten Bangka Tengah.

“Kita telah membuka ke publik untuk mencari tenaga register yang berkompeten dan dapat bekerja maksimal dari usia 18 – 45 tahun dengan pendidikan SMA/Sederajat dan bisa mengoperasikan program komputer dan ini terbuka untuk umum,”tuturnya Rabu,(23/04/2019).

Ia melanjutkan perekrutan petugas register ini menggunakan dana APBD selama 1 tahun jika hasilnya sangat baik maka tahun berikutnya akan dievaluasi untuk ditingkatkan anggarannya.

“Untuk pendaftaran silahkan bawa langsung lamaran ke Dindukcapil atau bisa lewat web dan pendaftaran kita tutup pada Jum’at,(25/01/2019) pukul 16.00 Wib,”ujarnya.

Dikatakannya saat sudah ada puluhan pendaftar yang mengantarkan berkas lamaran ke Dindukcapil

“Ayo manfaatkan kesempatan ini dan ini juga salah satu cara untuk mengurangi tingkat pengangguran di Kabupaten Bangka Tengah,”tandasnya(hfe)