Daud Incar Gelar Interim WBA

Daud Yordan, Petinju Indonesia (Foto: istimewa)

SETELAH sukses menyabet gelar juara kelas ringan internasional Asosiasi Tinju Dunia (WBA) dengan mengalahkan Christian Rafael Coria, di Montevideo, Uruguay 4 Juni 2016 lalu, petinju Indonesia Daud Yordan kini mengincar peringkat pertama kelas ringan WBA.

Dengan status yang baru diraih, petinju berjuluk ‘Cino’ itu kini punya kans menantang sang juara dunia kelas ringan WBA, Anthony Crolla. Meski demikian, promotor Raja Sapta Oktohari mengatakan, dengan berada di peringkat teratas, Daud pun lebih mudah terekspos petinju yang juga mengincar posisinya.

Karena itu, sebelum bertarung dengan Crolla, Mahkota Promotion menyiapkan sejumlah opsi. “Dari sekian banyak hal, yang paling masuk akal buat kami ialah mencoba merebut gelar juara WBA interim yang lowong. Kami masih mencari lawan yang tepat untuk Daud,” kata Okto.

Gelar interim kelas ringan WBA lowong setelah Ismael Barosso yang menggenggamnya dikalahkan Crolla dalam usaha merebut gelar juara dunia definitif.

Sumber: MediaIndonesia