Oleh : Nopranda Putra
TOBOALI, LASPELA – Menjelang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Bangka Belitung (Babel) tahun 2018, Komite Olahraga Nasional (KONI) cabang kabupaten Bangka Selatan (Basel) telah menyiapkan atlet-atlet berbakat diperhelatan akbar tingkat provinsi Babel tersebut.
Langkah-langkah yang dilakukan Koni Basel tersebut yakni membentuk tim percepatan persiapan Porprov Babel dengan melakukan Monitoring ke 23 Cabor yang diikut sertakan pada Porprov Babel 2018 mendatang di Koba, kabupaten Bangka Tengah.
Ketua Koni Basel, Edy Junaidi mengatakan disetiap cabang olahraga yang ikut dalam kompetisi Porprov 2018 mewakili kabupaten Basel menargetkan prestasi agar bisa membawa pulang status juara.
“Saat ini kita sudah lakukan training club di Cabor masing-masing dan sedang berjalan untuk persiapan Porprov Babel 2018 nanti. karena kami menargetkan minimal masuk tiga besar,” ungkap Yong-yong sapaan akrabnya kepada wartawan, Rabu (25/4) di Ruang kerjanya.
Lanjut dia, ada beberapa Cabor yang menjadi cabor unggulan untuk mencapai target tersebut.
Untuk memberikan motivasi kepada para atlet, pihaknya berencana akan memberikan perhatian khusus berupa reward bagi atlet yang berprestasi pada Porprov Babel 2018 nanti.
“Sebagai penyemangat atlet yang berprestasi akan mendapatkan perhatian khusus dari KONI dan akan dibina agar dapat tampil diknacah nasional mewakili Babel,” ujarnya.