Oleh: Gusti Randa
PANGKALPINANG, LASPELA- Pejabat Sementara (Pjs) Walikota Pangkalpinang, Asyraf Suryadin melakukan kegiatan peninjauan pelaksanaan hari pertama
pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer(UNBK).
Tinjauan pertama dilaksanakan di SMP Negeri 3 Kota Pangkalpinang, Ikut mendampingi yakni Sekda Kota Pangkalpinang Radmida Dawam dan Kepala Dinas Pendidikan Kota Pangkalpinang Ety Fahriaty. Senin, (23/04/2018).
Asyraf meninjau dua ruangan yang menjadi tempat berlangsungnya pelaksanaan UNBK. Usai peninjauan, Asyraf berharap agar pelaksanaan UNBK dihari pertama bisa berjalan lancar. Walaupun sempat mengalami kendala karena sistem jaringan yang sibuk.
“Sistem kendala dari pusat sudah kita pastikan, tapi kita berharap betul kalau semuanya sudah baik nanti bisa berjalan lancar,” kata Asyraf
Menurut Asyraf, persiapan untuk mendukung UNBK telah dilakukan oleh pemerintah Kota Pangkalpinang salah satunya berkoordinasi dengan PLN dan Telkom untuk jaringan agar jangan sampai terhambat.
Ia berharap agar para siswa bisa mengerjakan soal dengan baik dalam ujian ini (gr)