MENTOK, LASPELA — Pasca Lebaran Idulfitri 2025, harga cabai di pasar tradisional Mentok, Kabupaten Bangka Barat (Babar), Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) mengalami penurunan.
Faisal, salah satu pedagang di pasar tersebut, mengatakan harga cabai rawit lokal saat ini berada di angka Rp110.000 per kilogram.
Sementara cabai keriting berada di harga normal, yakni Rp50.000 per kilogram.
“Cabai kecil pas mau Lebaran tadi sempat di angka Rp150.000, sekarang sudah turun,” katanya, Selasa (8/4/2025).
Dikatakan Faisal, dirinya lebih memilih menjual cabai kecil lokal karena lebih diminati pembeli di daerah tersebut dibandingkan cabai dari luar.
“Kalau cabai kecil dari luar itu di sini kurang peminatnya. Sama juga dengan cabai setan, meskipun beda harganya, tapi kurang laku,” ujarnya.
Sementara itu, harga bawang justru mengalami kenaikan. Bawang merah kini dijual seharga Rp60.000 per kilogram dan bawang putih Rp48.000 per kilogram.
“Kalau harga normal, bawang putih itu biasanya Rp42.000–43.000. Sedangkan bawang merah kalau normal palingan Rp35.000 hingga Rp40.000,” ucapnya.
Sedangkan untuk stok di Pasar Tradisional Mentok, saat ini masih aman untuk beberapa hari kedepan. (oka)