SUNGAILIAT, LASPELA – Institut Pahlawan 12 kini memiliki Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Bidang Jurnalistik, yakni Lembaga Pers Mahasiswa (LPM) Pramoedya.
Rektor Institut Pahlawan 12, Darol Arkum mengatakan, kehadiran UKM LPM Pramoedya mampu menjadi sumbu informasi alternatif bagi para pemangku kepentingan, baik itu pemerintah maupun masyarakat luas, agar mendapatkan informasi yang datang dari kampus atau kalangan masyarakat.
“Semoga hal ini bisa memberikan sebuah pencerdasan bagi pemangku kepentingan dengan semakin beragam informasi yang bisa mendidik masyarakat dan upaya untuk mendapatkan informasi-informasi secara objektif,” kata Darol Arkum, Senin (19/8/2024).
Sementara itu, Pembina LPM Pramoedya, Bambang Ari Satria mengatakan, peresmian UKM tersebut memang sengaja dilakukan pada 17 Agustus 2024 lalu, untuk mengambil momentum kemerdekaan.
Selain itu, Bambang yang juga Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kerjasama menginginkan LPM Pramoedya menjadi wadah bagi mahasiswa untuk mengasah keterampilan jurnalistik mereka dengan cara yang relevan dan sesuai dengan perkembangan zaman.
“Kami percaya bahwa dengan pendekatan yang segar dan inovatif, dapat memberikan kontribusi yang signifikan dalam dunia pers mahasiswa,” bebernya.
Dalam peresmian UKM ini, juga dihadiri oleh sejumlah pers mahasiswa dari berbagai kampus, seperti UBB, IAIN SAS Babel, dan POLMAN Babel. (mah)