PANGKALPINANG, LASPELA — Erna, orang tua Arimbi Erfi Nafasyah tak kuasa menahan air matanya setelah mendapatkan bantuan dari Tim Relawan Pemenangan Calon Presiden (Capres) 02 Prabowo-Gibran dan Caleg DPR RI Harwendro Adityo Dewanto.
Bagaimana tidak, pasien yang saat ini tengah terbaring di Rumah Sakit Kalbu Intan Medika (KIM) itu memang sedang membutuhkan biaya pengobatan yang cukup besar.
Pasca kecelakaan beberapa waktu lalu, Erna mengalami luka serius di bagian kepala, sehingga mengharuskan untuk menjalani operasi dan perawatan secara intensif.
“Terimakasih banyak atas bantuannya. Terimakasih sudah sayang sama Arimbi. Bantuan ini akan kami gunakan sepenuhnya untuk kesembuhan Arimbi,” ucap Erna, sembari menitikkan air mata, Rabu (17/1/2024).
Ia mengaku bahwa anak perempuannya itu sudah dua pekan menjalani perawatan di RS KIM Pangkalpinang, dan hari ini akan dipindahkan ke RSUP Soekarno.
Sementara itu, relawan pemenangan Capres 02 dan Caleg DPR RI Harwendro, Ego mengatakan bahwa aksi tersebut murni dilakukan atas dasar kemanusiaan.
“Kami (relawan) hadir di sini melakukan aksi kemanusiaan untuk membantu saudara kita yang sedang terkena musibah akibat kecelakaan,” kata Ego, saat menemui langsung orang tua korban di RS KIM.
Ia berharap agar kehadiran tim relawan 02 ini bisa meringankan beban biaya yang harus ditanggung oleh pihak keluarga selama menjalani perawatan medis di rumah sakit.
“Mudah-mudahan kehadiran kami bisa membantu, dan yang tak kalah pentingnya adalah semoga keluarga korban senantiasa diberikan kesabaran dalam menjalani ujian ini,” ucapnya. (mah)