BANGKA BARAT, LASPELA — Kejaksaan Negeri (Kejari) Bangka Barat (Babar) ikut menyambut peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) Tahun 2023, Jumat (8/12/2023) pagi. Pada momentum ini, diharapkan semangat penegakan hukum oleh para kasi di Kejari Babar lebih meningkat, terutama pencegahan terjadinya tindak pidana korupsi.
“Kejaksaan punya dua wewenang, pencegahan dan penindakan. Tentu kan bagaimana kita mengoptimalkan upaya pencegahan dan terhadap perkara-perkara yang memang harus ditindaklanjuti secara represif, ya kita jalankan,” kata Kajari Babar, Bayu Sugiri.
Pada prinsipnya, kata Bayu, kinerja bisa terus ditingkatkan, menumbuhkan etos dan semangat kerja yang tinggi. Dengan begitu, kerugian-kerugian negara yang ditimbulkan akibat ulah oknum terlibat perbuatan melawan hukum secara maksimal dipulihkan.
Tentunya dalam merayakan Hakordia, Kejari Babar menggelar acara syukuran dan pemotongan tumpeng. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Kejari (Kajari) Babar Bayu Sugiri.
Turut hadir pula Kepala Seksi Tindak Pidana Khusus (Kasi Pidsus) Anton Sujarwo, Kasi Intelijen Johan Ciptadi, Kasi Tindak Pidana Umum (Pidum) Jan Maswan Sinurat, Kasi Perdata dan Tata Usaha Negara (Datun) David Sianturi dan jajaran jaksa serta staf di lingkungan Kejari Babar. (oka)